Best Blogger Tips
Cara Buat Buku Tamu disini

widget by Klinik-it

30 November 2012

Membuat Proposal Organisasi

Membuat Proposal Organisasi

Pendapat anda? 
Salah satu contoh organisasi di sekolah adalah OSIS. Dalam setiap kegiatan OSIS, tak jarang terjadi kendala dalam hal dana. Untuk itu, diperlukan proposal untuk mendapatkan batuan dana dari beberapa pihak. Berikut adalah contoh proposal permohonan bantuan dari OSIS kepada pihak sekolah.



I.   Pendahuluan

Diawali dengan pengenalan kepada pihak yang akan kita mintai dana tentang kegiatan yang akan dilakukan. Biasanya juga disebut latar belakang kegiatan. 

Contoh:

 OSIS merupakan organisasi independen terbesar yang ada di lingkungan sekolah yang menjadi naungan bagi organisasi-organisasi lainnya yang berdiri di bawah pengawasan OSIS. Maju mundurnya OSIS tergantung pada kinerja kepengurusan dan kualitas kepemimpinan dari para pengurus OSIS yang merupakan siswa-siswi pilihan yang telah lolos seleksi dan dianggap layak serta mampu untuk mengelola OSIS selama 1 (satu) tahun Masa Bhakti.
Pemilihan pengurus OSIS untuk setiap periode dilakukan melalui proses yang panjang dan dengan seleksi yang ketat untuk menghasilkan satu tim kerja yang solid dan dapat bertanggung jawab terhadap tugas yang diembannya. Salah satu tahapan pergantian pengurus OSIS adalah Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) dan Msyawarah Siswa (MUSI) yang didalamnya berisi tentang pendidikan dasar bagi seorang pemimipin agar dapat menjalankan organisasi dengan baik.
Dan dalam rangka berakhirnya kepengurusan OSIS Masa Bhakti 2007-2008 maka kami selaku pengurus lama diharuskan mengadakan kegiatan LDKS dan MUSI bagi calon pengurus OSIS yang baru sebagai pendidikan dasar sebelum disahkan sebagai pengurus OSIS periode Mendatang.   

II.  Maksud dan Tujuan 

Berisi maksud dan tujuan dari kegiatan tersebut. Sehingga pihak pemberi dana tidak merasa sia-sia dalam mengucurkan dananya untuk kegiatan tersebut.

Contoh : 

Maksud :
Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa adalah suatu kegiatan yang dimaksudkan untuk memberikan pelatihan dasar kepemimpinan kepada calon pengurus osis sebelum benar-benar disahkan menjadi pengurus OSIS. Dan kemudian dilanjutkan dengan Musyawarah Siswa (MUSI) untuk pengesahan dan penyerahterimaan jabatan kepengurusan OSIS Periode berikutnya.
Tujuan :
1.      Melatih Kepemimpinan Dasar Siswa di SMK Kartanegara Kediri.
2.      Memberikan pelatihan kepemimpinan kepada siswa.
3.      Mengajarkan siswa untuk dapat berorganisasi dengan baik.

III.   Dasar Pelaksanaan

Jika perlu, anda bisa menambahkan dasar pelaksanaan acara tersebut. Sehingga acara yang anda buat tidak berkesan mengada-ada saja. 

Contoh:

1.      Agenda tahunan sekolah
2.      Program kerja OSIS Masa Bhakti 2007-2008
3.      Hasil Musyawarah Pengurus OSIS 
IV.  Rencana Pelaksanaan 

Di sini jabarkan tentang kegatan anda. Kapan akan dilaksananakan, nama acara tersebut, tema, susunan pengurus, dan lain lain.

V. Penutup

Jika ada pendahuluan tentu saja ada penutup.  Tuliskan bahwa besar harapan anda untuk mendapatkan bantuan dan dukungan dari pihak terkait.

Contoh :

Demikian proposal ini kami susun dan diajukan dengan harapan mendapat bantuan dan dukungan dari Bapak baik materil maupun imateril. Kami selaku panitia akan berusaha menyelenggarakan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya hingga mencapai hasil yang semaksimal mungkin. Dan semoga bantuan yang Bapak berikan dapat kami gunakan dengan sebaik-baiknya dan tepat sasaran serta diridhoi oleh Allah SWT, Amin.
Atas perhatian dan bantuannya kami haturkan terima kasih.

Dan yang terpenting jangan lupa cantumkan lembar persetujuan proposal tersebut.
Setelah penutupan, anda dapat melampirkan beberapa lampiran, dari rincian dana, susunan panitia dan lain-lain.

Demikianlah cara untuk membuat proposal. Tinggalkan pesan di kotak komentar untuk pertanyaan lebih lanjut.

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

1 komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman